12 Cara Beli Obligasi di BCA Melalui Welma dan Klik BCA

Cara Beli Obligasi di BCA – Kalian mungkin sudah tidak asing dengan salah satu instrumen investasi yang banyak dipilih oleh para investor, yakni Obligasi. Ya, Obligasi adalah surat utang jangka menengah maupun jangka panjang yang dapat diperjualbelikan. Obligasi berisi janji dari pihak yang menerbitkan Efek untuk membayar imbalan berupa bunga (kupon) pada periode tertentu dan melunasi pokok utang pada akhir waktu yang telah ditentukan, kepada pihak pembeli obligasi tersebut.

Obligasi juga merupakan salah satu investasi Efek berpendapatan tetap yang bertujuan untuk memberikan tingkat pertumbuhan nilai investasi yang relatif stabil dengan risiko yang relatif lebih stabil juga, dibandingkan dengan saham. Maka tak heran jika dengan melihat keunggulan tersebut, banyak investor pemula yang mungkin lebih memilih berinvestasi di Obligasi dibandingkan dengan instrumen lainnya seperti Deposito, Saham dan lain sebagainya. Terkait Obligasi, sebelumnya kami juga sudah membahas secara lengkap mengenai apa itu Obligasi yang bisa kalian simak di pembahasan sebelumnya.

Nah, penting diketahui juga bahwa ada banyak metode yang bisa kalian pilih ketika ingin membeli Surat Hutang satu ini, salah satunya adalah melalui Bank BCA. Bagi kalian yang mungkin belum mengetahui caranya, kalian tidak perlu khawatir karena di pertemuan kali ini kami akan memberikan informasi lengkap mengenai cara beli Obligasi di BCA, baik melalui Welma atau pun KlikBCA. Perlu kalian ketahui juga bahwa Bank BCA merupakan salah satu bank konvensional yang melayani penjualan produk Obligasi seperti SR, ORI dan lainnya. Nah ORI disini merupakan sebuah investasi jangka panjang yang bisa kalian pilih.

Suku bunga yang diberikan juga tentunya lebih tinggi dibandingkan dengan suku bunga dari Deposito. Lalu bagaimana cara beli Obligasi di BCA, apa saja syaratnya dan bagaimana prosedurnya? Baiklah daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak informasi terlengkap mengenai cara beli Obligasi di BCA yang telah trikves.com siapkan berikut ini.

Cara Beli Obligasi di BCA

Apa Itu Obligasi BCA?

Pertama kita akan membahas lebih dulu apa yang dimaksud dengan Obligasi atau ORI BCA. ORI BCA atau ORI020 adalah Surat Utang Negara (SUN) adalah Surat Berharga yang berupa surat pengakuan utang dalam mata uang Rupiah maupun valuta asing yang dijamin pembayaran bunga dan pokoknya oleh Negara Republik Indonesia, sesuai dengan masa berlakunya. Obligasi Negara Ritel (ORI) adalah SUN yang dijual oleh Pemerintah kepada investor ritel di Pasar Perdana Domestik dan dapat diperdagangkan di Pasar Sekunder.

Syarat Beli Obligasi di BCA

Mengenai perihal persyaratan, ada beberapa syarat apa saja yang diperlukan. Untuk lebih jelasnya kalian bisa simak informasinya berikut ini.

  • Memiliki KTP
  • Memiliki rekening BCA dan tidak boleh Joint Account, artinya adalah pemilik rekening dan nama pembeli ORI harus sama
  • Memiliki SID yang sudah terdaftar pada sistem BCA, jika belum dapat membuat SID pada cabang Bank BCA
  • Sudah memiliki rekening seperti surat berharga yang terdaftar di BCA Kustodian
  • Mengisi formulir registrasi yang disediakan bagi nasabah baru atau bagi yang belum pernah mengisi formulir

Cara Beli Obligasi di BCA

Setelah mengetahui informasi persyaratan diatas, berikutnya kita masuk ke pembahasan berikutnya mengenai cara beli Obligasi di BCA. Seperti sudah kami singgung diatas bahwa pembelian ORI BCA ini bisa dilakukan melalui Welma dan juga Klik BCA. Adapun tutorial lengkapnya bisa kalian simak berikut ini.

1. Welma BCA

Pertama kalian bisa melakukan pembelian ORI020 melalui Welma BCA. Bagi kalian yang belum mengetahui tutorialnya, kalian bisa simak di bawah ini.

  • Pertama kalian bisa masuk lebih dulu ke Welma dengan memasukkan UserID BCA dan Password.
  • Setelah itu lakukan registrasi online dengan mengikuti instruksi yang diarahkan oleh sistem.
  • Berikutnya lakukan pesanan dan baca syarat ketentuan serta memorandum terlebih dahulu. Nah untuk melakukan pemesanan, kalian bisa mengikuti langkah-langkah yang ada.
  • Lalu selanjutnya kalian bisa melakukan pembayaran setelah pesanan ORI terverifikasi oleh sistem.
  • Dan langkah terakhir lakukan pembayaran sesuai dengan nomor transaksi yang dilakukan.

2. Klik BCA

Selain kalian bisa melakukan pembelian Obligasi di Welma BCA, kalian juga memanfaatkan Klik BCA untuk membeli Obligasi tersebut. Nah bagi kalian yang belum mengetahui tutorialnya, kalian bisa simak di bawah ini.

  • Pertama login ke KlikBCA yang sudah terdaftar. Apabila ada masalah ketika melakukan login, coba meminta bantuan ke CS Bank BCA.
  • Setelah itu lakukan registrasi online SBN di KlikBCA bagi calon investor yang belum pernah melakukan pembelian Obligasi online melalui KlikBCA.
  • Selanjutnya kalian bisa melakukan pemesanan dengan membaca syarat ketentuan yang ada serta memorandum terlebih dahulu.
  • Setelah melakukan pemesanan, kalian bisa melakukan pembayaran melalui layanan KlikBCA dengan mengikuti instruksi yang ada pada menu KBI.

Kesimpulan

Mengenai pembahasan diatas, disini bisa kami simpulkan bahwa cara beli Obligasi di BCA ini bisa dilakukan dengan sangat mudah. Namun kalian juga harus memenuhi persyaratannya terlebih dahulu. Kalian juga bisa membeli ORI020 melalui layanan seperti KlikBCA dan juga Welma BCA. Jika kalian mungkin baru pertama kali melakukan pembelian di BCA, kalian bisa simak baik-baik tutorial yang kami sampaikan diatas tadi.

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang bisa kalian simak diatas mengenai syarat dan cara beli Obligasi di BCA. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang bisa trikves.com sampaikan, semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua, khususnya kalian yang ingin terjun ke dunia investasi.